Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tuliskan 4 Tujuan Berkarya Seni Lukis

Perhatian. Biasakanlah membaca hingga tuntas termasuk pada saat membaca tujuan berkarya seni lukis sesuai dengan judul diatas agar tidak terjadi salah memahami isi dari setiap tujuan yang ada.Untuk lebih jelasnya silahkan simak uraian singkat tentang tujuan seni lukis berikut ini.

Seiring dengan perkembangan zaman dan kemajuan teknologi, para seniman juga ikut semakin bebas dalam mengungkapkan ekspresinya. Namun kegiatan yang melibatkan ekspresi, emosi serta konsep seni lukis dapat dikelompokkan dalam tujuan berkarya seni lukis yang antara lain adalah sebagai berikut..

Apa Tujuan Berkarya Seni Lukis?

tujuan seni lukis, 4 tujuan seni lukis

Tujuan dari aktifitas berkarya seni lukis terdiri dari 4, yaitu :

1. Tujuan Religius.

Tujuan religius dalam berkarya seni lukis telah berlangsung sejak zaman dulu atau di zaman nenek moyang. Lukisan dibuat dengan tujuan untuk mendekatkan diri dengan sang pencipta sebagai pelindung, penjaga dan penghapus dosa.

Baca juga: 4 Ruang Lingkup Seni Lukis

2. Tujuan Kritik Sosial.

Tujuan kritik sosial dalam berkarya seni lukis seperti kesenjangan sosial, peristiwa politik, ketidakberdayaan serta perilaku kehidupan lainnya yang terjadi dalam masyarakat bisa menjadi ide dalam berkarya seni lukis.

Objek lukisan dapat berupa simbol - simbol atau perumpamaan yang dapat dikaitkan dengan peristiwa. 

Kritik yang disampaikan berupa bentuk - bentuk kritik yang bersinggungan dengan pemerintahan, lembaga sosial ataupun kepada pemegang kekuasaan setempat.

3. Tujuan Ekspresi.

Lukisan merupakan media ekspresi dan juga media untuk mencurahkan emosi atau perasaan.Coretan garis dan warna pada seni lukis merupakan perwujudan dari dorongan emosi dan gejolak jiwa pelukisnya, sehingga karya seni tidak hanya mengutamakan keindahan semata.

Baca juga: 8 Jenis Unsur Visual Seni Lukis

Seperti pada lukisan diri dari soenarto dan affandi yang masing masing mengekpresikan lukisan mereka masing - masing melalui penggambaran tentang emosi, gejlak jiwa, hawa nafsu, serta bisikan - bisikan seperti topeng - topeng yang mengelilingi kehidupan manusia.

4. Tujuan Komersil.

Seringkali kita melihat lukisan yang dijual di emperan jalan dengan warna mencolok dan kebanyakan didominasi oleh lukisan - lukisan pemandangan.

Tujuan dari penciptaan lukisan tersebut lebih mengutamakan aspek komersial sehingga bentuk dan gaya lukisannya cenderung mengikuti selera pasar.

Baca juga: Unsur - Unsur Seni Lukis

Sampai disini mungkin kalian telah mengerti dan dapat memahami serta telah menemukan jawaban atas pertanyaan yang kalian cari. maka dari itu kami mengucapkan selamat belajar dan terimakasih.